Tak Cuma Delta Virus Varian Lokal Juga Harus Diwaspadai karena Pernah Mendominasi di Indonesia
TRIBUNMATARAM.COM - Melonjaknya angka kasus covid-19 di Indonesia ternyata tak hanya disebabkan oleh varian delta.
Ada pula varian lokal yang juga mendominasi tingginya angka covid-19.
Meski demikian, dibandingkan varian lokal, varian delta masih menjadi yang paling berbahaya.
Peneliti yang juga Ketua Tim WGS SARS-CoV-2 Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Sugiyono Saputra, mengatakan bahwa kasus Covid-19 di Indonesia tidak hanya disebabkan virus Covid varian Delta, melainkan juga ditemukan varian baru virus corona asal Indonesia, yaitu varian B.1.466.2.
âSebelum varian Delta masuk ke Indonesia, varian lokal asal Indonesia ini pernah mendominasi kasus Covid 19 di Indonesia," ujar Sugiyono Saputra seperti dikutip dari laman LIPI, Selasa (27/7).
Disebutkan, Badan Kesehatan Dunia (WHO) telah mengingatkan Indonesia agar varian lokal terus dimonitor.
Juga disebutkan, secara genetik varian ini dimungkinkan tingkat penularan yang tinggi di masyarakat atau berpotensi menyebabkan penurunan efektifitas vaksin dan terapi obat.
Ilustrasi isoman (FREEPIK)Namun bukti ilmiah terkait efek secara epidemiologi atau bukti ilmiah yang menunjukkan langsung efek dari mutasi yang terjadi belum ada.
Baca juga: Panduan Lengkap Download Sertifikat Vaksin Covid-19, Bisa Dicetak via Website pedulilindungi.id
Baca juga: Pengakuan Raffi Ahmad Sempat Terinfeksi Covid-19 Tapi Sembuh dalam 2 Hari : Karena Udah Vaksin
"Varian lokal saat ini kasusnya tidak banyak dan sampai saat ini varian Delta lebih berbahaya dan lebih mendominasi,â jelas Sugiyono, dikutip dari Tribunnews.com dengan judul Bukan Hanya Delta, Virus Varian Lokal Pernah Dominasi Kasus Covid-19 di Indonesia
Ia memaparkan, sejak penelitian Covid-19 dilakukan di Indonesia, selama lebih dari satu tahun LIPI telah menemukan lebih dari 10 varian Covid 19.
0 Response to "Tak Cuma Delta Virus Varian Lokal Juga Harus Diwaspadai karena Pernah Mendominasi di Indonesia"
Post a Comment